PUSAT DATA JENDERAL BESAR HM. SOEHARTO

---

Kunjungan Presiden di Sulawesi Utara dan Sulawesi Selatan

♠ Dipublikasikan oleh Tim Kerja Media Cendana Nusantara ,,,,
Senin, 23 Oktober 1967 --- Pejabat Presiden mangadakan kunjungan kerja di Provinsi Sulawesi Selatan dan Provinsi Sulawesi Utara. Dalam rangka kunjungannya di Makassar hari ini Pejabat Presiden mengadakan pertemuan dengan pimpinan daerah Sulawesi Selatan di gedung DPRD tingkat I. Dalam pertemuan itu Jenderal Soeharto antara lain mengatakan bahwa pimpinan daerah harus memusatkan perhatian pada pembangunan daerah terutama pembangunan prasarana ekonomi yang erat hubungannya dengan minat luar negeri dalam penanaman modal asing.
Sementara itu Pejabat Presiden dalam amanat tertulisnya pada pembukaan Kongres VII GP Ansor di Jakarta, mengatakan bahwa diantara Orde Baru tidak perlu lagi membicarakan masalah Ideologi, Sebab kita telah mempunyai satu Ideologi, yaitu Pancasila.


Sumber : Buku Jejak Langkah Pak Harto Jilid 1-6
Publikasi : Oval Andrianto
Editor : Sukur Patakondo