PUSAT DATA JENDERAL BESAR HM. SOEHARTO

---

Amanat Presiden Soeharto Dala Pembukaan MTQ XIII Bahwa AL-Quran Mengajarkan Kepada Kita Agar Mengejar Kemajuan Dalam Seluruh Segi Kehidupan.

♠ Dipublikasikan oleh Tim Kerja Media Cendana Nusantara ,
SENIN, 23 MEI 1983

Dengan menumpang pesawat F-28 Pelita, Presiden dan Ibu Soeharto pada jam 14.45 siang ini bertolak ke Padang dari Lanuma Halim Perdanakusuma, antara lain dalam rangka pembukaan MTQ XIII. Selain itu, Kepala Negara juga akan meresmikan berfungsinya PLTQ Pauh Limo, beberapa gardu induk serta jaringan transmisi dan distribusi PLN di Pauh Limo. Setiba di Padang sore ini, Kepala Negara meresmikan penggunaan Gelanggang Olahraga H Agus Salim yang malam ini akan dipergunakan sebagai arena MTQ XIII.

Pukul 20.00 malam ini Presiden Soeharto membuka MTQ XIII. Dalam amanatnya, Kepala Negara mengatakan bahwa kita tidak cukup hanya menyelenggarakan lomba seni baca Al-Quran secara teratur saja. Ajaran-ajaran Islam yang bersumber pada Al-Quran harus kita amalkan dalam memperkaya kehidupan masyarakat Indonesia modern yang berdasarkan Pancasila.

Selnjutnya dikatakan oleh Presiden bahwa Al-Quran mengajarkan kepada kita agar mengejar kemajuan dalam seluruh segi kehidupan. Karena itu Islam sangat mementingkan ilmu dan amal. Adalah kewajiban kita selaku umat Islam, demikian Kepala Negara, untuk terus menerus belajar dan bekerja, demi peningkatan kehidupan kita dalam seluruh seginya, sehingga terwujud masyarakat yang berkeadilan dan berkemakmuran, lahir maupun batin.

Publikasi, Lita.SH