Rabu, 9 November 1983 --- Presiden
Soeharto mengharapkan agar dalam rangka mengatasi masalah adopsi anak
oleh para keluarga di luar negeri, kesadaran sosial warga masyarakat
perlu digerakan. Menurut Kepala Negara, hal ini mengingat bahwa banyak
orang Indonesia yang mampu dan bersedia mengadopsi anak. Demikin
diungkapkan Menteri Koordinator Bidang Kesra, Alamsyah Ratu
Perwiranegara seusai menghadap Presiden Soeharto di Bina Graha pagi ini.
Lebih
jauh dijelaskan oleh Alamsyah bahwa mengenai masalah adopsi anak itu,
pemerintah telah mengambil langkah-langkah penertiban. Dalam pertemuan
dengan Kepala Negara pagi ini, selain di bahas masalah adopsi anak yang
menghangat akhir-akhir ini, juga telah dilaporkannya tentang rencana
peringatan Hari Kesehatan Nasional yang akan dipusatkan di Bandung dari
tanggal 12 sampai tanggal 19 Desember 1983. Hal ini dilaporkan Alamsyah
dalam kedudukannya sebagai Menteri Kesehatan Adinterim.
Sumber : Buku Jejak Langkah Pak Harto Jilid 1-6
Publikasi : Oval Andrianto
Editor : Sukur Patakondo