Minggu,17 Juli 1983. --- Sepanjang pagi dan siang in, Presiden Soeharto menerima kunjungan
Pangab yang didampingi oleh lebih dari 30 pejabat ABRI di peternakan
Tapos. Dalam kunjungan tersebut,para perwira ABRI itu diajak
berkeliling untuk melihat-lihat keadaan di peternakan.Antara lain
yang diperlihatkan Presiden kepada para tamunya adalah kandang
sapi, kandang kambing,biogas,pemerah susu, dan ruang data.
Dalam kata sambutannya,Presiden antara lain kembali menegaskan
bahwaABRI dalam menjalankan dwifungsinya sebagai dinamisator dan
stabilisator harus mampu mengcountersegala isyu yang
memperkecil,meremehkan,mencurigai dan menentang Pancasila
sebagaiideoogi, dasar negara maupun pandangan hidup bangsa
Indonesi.Dikatakannya bahwa ABRI tidak perlu ragu-ragu menghadapi
segala pendapat dan tuduhan. Biar saja, pokoknya kafilah jalan terus
,Demikian Presiden.
Sumber : Buku Jejak Langkah Pak Harto Jilid 1-6
Publikasi : Rayvan Lesilolo