PUSAT DATA JENDERAL BESAR HM. SOEHARTO

---

Presiden Soeharto Meresmikan Beroperasinya Kilang Gas alam (LNG) di Lhokseumawe

♠ Dipublikasikan oleh Tim Kerja Media Cendana Nusantara ,,,,


Selasa, 19 September 1978 --- Presiden Soeharto pagi ini di Lhokseumawe, Aceh meresmikan beroperasinya Kilang Gas Alam (LNG) Arun. Kilang yang dibangun dengan biaya sebesar US$ 946 juta ini setiap tahunnya akan menghasilkan US$7,7 miliar; dari jumlah ini yang akan masuk ke kas negara tidak kurang dari US$4,7 miliar.
Dalam amanatnya, Kepala Negara antara lain mengatakan bahwa dengan diresmikan dengan berjalannya proyek inni, maka negara kita memperoleh posisi yang lebih kuat sebagai negara penghasil dan pengekspor bahan energi. Dengan demikian kita makin dapat menganekaragamkan sumber-sumber energi dan juga menganekaragamkan barang-barang ekspor kita. Oleh karena itu, Presiden mengharapkan agar proyek yang besar ini dapat terus dikelolah untuk dimanfaatkan bagi kepentingan negara dan masyarakat.

Sumber : Buku Jejak Langkah Pak Harto Jilid 1-6
Publikasi : Rayvan Lesilolo